APAKAH HUKUM THOWAF ALWADAA SAAT UMROH*❓

Desember 29, 2019
══════════════════
   🔰  FAKULTAS FIQH 🔰
      ‎⭐️ HAJI/UMROH ⭐️
       SOAL JAWAB No. 55
══════════════════

APAKAH HUKUM THOWAF ALWADAA SAAT UMROH*❓

📩🔓 Pertanyaan :

Assalamualaikum afwan ustadz.
Ada titipan pertanyaan. Apakah di dalam umroh ada juga thowaf wada-nya sebagaimana saat haji?.
Jazakallohu khoir


👆💬 Ustadz Saeed Al-Bandunjie :

بسم الله الرحمن الرحيم

Telah terjadi ikhtilaaf di kalangan fuqohaa tentang thowaf wadaa  طواف الوداع

Sebagian ulama mengatakan wajib, sesuai hadits muttafaqalaih dari Ibn Abbaas berkata :

وعن ابن عباس - رضي الله عنهما ، قال : كان الناس ينصرفون في كل وجه . فقال رسول الله - صلى الله عليه وسلم : لا ينفرن أحدكم ، حتى يكون آخر عهده بالبيت

"Dulu manusia kaum muslimin berpaling dari berbagai tempat setelah melaksanakan ibadah hajinya maka Nabi ﷺ bersabda janganlah diantara kalian berpaling sampai kalian melaksanakan ibadah terakhir thowaf wadaa perpisahan di Kaba'ah rumah Alloh".

Sebagian ulama mengatakan sunnah, karena asal dari umroh tidak ada thowaf alwadaa, dan hadits di atas diucapkan oleh Nabi ﷺ saat hajjatull wada (saat berhaji) bukan saat melaksanakan umroh.

Ucapan kedua ini yang rojih, sesuai fatwa Syeikh bin Baaz rohimahulloh :

طواف الوداع ليس بواجب في العمرة، ولكن فعله أفضل، فلو خرج ولم يودع فلا حرج. أما في الحج فهو واجب؛ لقول النبي صلى الله عليه وسلم: (لا ينفرن أحد منكم حتى يكون آخر عهده بالبيت) وهذا كان خطاباً للحجاج.

Artinya: thowaf alwadaa bukan wajib dalam umroh, namun jika diamalkan lebih baik. Maka jika selesai mengamalkan umroh dan tidak melaksanakan thowaf terakhir maka tidak apa-apa. Adapun jika ibadah haji maka hukumnya wajib, sesuai ucapan Nabi ﷺ (di hadits yang telah kami sebutkan di atas). Maka ini adalah khutbah Nabi saat sedang haji.

♻️ Kesimpulan :
Yang rojih *tidak* diwajibkan bagi yang berumroh namun hukumnya sunnah adapun jika berhaji maka wajib baginya untuk thowaf alwadaa.

والله أعلم

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »